wirawanjakarta.blogspot.com

13 Agustus 2015

Varian Terbaru Maserati

PT Auto Trisula Indonesia sebagai agen pemegang merek Maserati di Indonesia memperkenalkan varian terbaru Maserati Quattroporte melengkapi keluarga Maserati
Quattroporte generasi keenam yang sudah ada di Indonesia sebelumnya, Maserati Quattroporte S dan Maserati Quattroporte GTS.

“Maserati berikan varian yang lebih lengkap dari sedan flagship kami dengan meluncurkan Maserati Quattroporte yang dilengkapi mesin terbaru untuk memberikan kombinasi terbaik dari kemewahan, performa dan efisiensi”. ujar Fransiska Renata, CEO Maserati Indonesia 

Mesin V6 twin-turbo berkapasitas 3.0 liter yang tertanam pada varian terbaru Maserati Quattroporte ini menghasilkan tenaga sebesar 330hp. Dibandingkan dengan mesin V6 yang tertanam pada Maserati Quattroporte S, mesin enam silinder pada Maserati Quattroporte ini menggunakan desain camshaft terbaru dan mapping inovatif pada injektor, turbo, serta electronic control system (ECS). Perubahan yang dilakukan berhasil mengurangi konsumsi bahan bakar dan fleksibilitas. 


Maserati Quattroporte tetap dilengkapi dengan material dan konfigurasi terbaik untuk memberikan kenyamanan tertinggi. Penggunaan Poltrona Frau® leather pada jok, dashboard, dan doortrim serta Alcantara® pada rooflining makin memperkuat kemewahan dan kelas yang dimiliki sedan sports empat pintu ini. 
Sistem utama Maserati Touch Control (MTC) dengan layar sentuh 8.4 inci menawarkan pengaturan fitur kendaraan dan hiburan yang terintegrasi serta mudah untuk dioperasikan.

Maserati Quattroporte terbaru memiliki Italian design, pengalaman berkendara khas GranTurismo, eksklusivitas dan precise craftsmanship.
Maserati Quattroporte tersedia di dealer Maserati Indonesia, Jl RS Fatmawati no. 53, Jakarta Selatan mulai Agustus 2015. Setiap pembelian produk Maserati Quattroporte akan dilengkapi dengan garansi pabrik 5 tahun

1 comments: