­

wirawanjakarta.blogspot.com

6 Agustus 2015

booth Pertamina di ajang GIIAS 2015

       Wianda Pusponegoro
Jakarta,WirawanJakarta - Partisipasi Pertamina di ajang GIIAS 2015 ini untuk mendukung pertumbuhan industri otomotif di Indonesia dan memperkenalkan inovasi produk yang mengedepankan kualitas terbaik, ramah lingkungan dan memberikan nilai lebih kepada masyarakat serta serangkaian program penuh kejutan, khususnya bagi pengunjung pameran.

Pertamina berharap dapat lebih mendekatkan diri dengan pelanggannya, antara lain peluncuran varian terbaru Fastron, peresmian kerjasama antara Pertamina dengan Lamborghini yang telah menjadi “technical partner” untuk produk fuel dan pelumasnya. Tidak hanya itu, Pertamina juga meluncurkan aplikasi terbaru “PertaminaGO” yang memudahkan konsumen menemukan SPBU Pertamina  serta yang tak kalah penting pengumuman pemenang ‘count the bottle’.

Booth Pertamina di ajang GIIAS mendatang, akan menggunakan konsep “Dynamic, Innovative, and Inspirative”. Booth Pertamina diharapkan dapat menjadi persinggahan utama para pengunjung dengan berbagai program yang sangat menarik baik bagi orang tua maupun bagi anak-anak.

Luas total 607 m2 yang berada di hall B, booth Pertamina akan menampilkan konsep Booth yang menyediakan beragam fasilitas yang dapat dinikmati diantaranya makanan dan minuman, tempat istirahat yang nyaman, akses wifi sekaligus memberikan edukasi atas produk-produk unggulan Pertamina yang keseluruhannya dimaksudkan guna menawarkan excellent customer experience. Selain itu juga terdapat area display Lamborghini, produk display Pertamax series dan Fastron series, Bright Cafe, Kids Corner/playground dan digital corner.

Related Posts:

1 comments: